Pemprov Kaltim gelar Pasar Pangan Murah songsong Ramadan

Samarinda, Poskaltim — Pemprov Kaltim melalui Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura melakukan kerja sama dengan berbagai pihak, menggelar Pasar Pangan Murah dengan tema “Gerakan Pangan Murah” untuk mencegah inflasi jelang Ramadan.

Sekprov Kaltim Sri Wahyuni saat membuka acara yang digelar di Kantor Gubernur Kaltim pada Selasa – Rabu (14-16/3) tersebut mengatakan, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat luas, bahkan hal ini efektif untuk mencegah inflasi.

Untuk itu ia mendorong giat semacam ini sering dilakukan dan dengan skala yang lebih besar, yakni dengan menggandeng pihak terkait seperti Badan Urusan Logistik (Bulog) Cabang Samarinda, sejumlah pelaku UMKM, dan beberapa distributor di Kaltim.

Yuni, sapaan akrabnya, mengapresiasi peran distributor yang turut berpartisipasi dalam giat ini, yakni turut memikirkan kepentingan masyarakat luas, tidak hanya berpikir untung besar, tetapi juga melihat kemampuan masyarakat untuk membeli bahan kebutuhan pokok.

Melalui pasar murah, tentu dapat mendukung masyarakat mendapatkan bahan pangan strategis yang menjadi kebutuhan pokok sehari-hari, seperti beras, minyak goreng, gula, aneka sayur, tepung, telur ayam, dan lainnya.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kaltim Ricky P Gozali (kiri) mendampingi Sekda Kaltim, Sri Wahyuni (tengah kanan) melihat stand Gerakan Pangan Murah 2023.

Yuni berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan, bahkan bukan hanya di satu titik, namun pada beberapa lokasi di setiap kabupaten/kota, terlebih saat Ramadan mendatang yang dikhawatirkan sejumlah harga bahan pangan strategis akan naik.

“Selain dilakukan berkelanjutan, kegiatan ini bisa dilakukan lebih besar, apa lagi Badan Pangan Nasional juga siap melaksanakan kegiatan serupa dengan skala lebih besar, sehingga saat menyambut Ramadan, maka masyarakat tidak kekurangan pasokan kebutuhan pokok,” katanya.

Sementara itu, Risfaheri selaku Kepala Biro Perencanaan, Kerja Sama, dan Humas Badan Pangan Nasional, saat menghadiri giat tersebut, turut mengapreasi berbagai langkah strategis yang ditempuh oleh Pemprov Kaltim bersama kabupaten dan kota selama ini, sehingga inflasi yang terjadi di Kaltim selalu di bawah nasional, sehingga dalam giat ini pihaknya pun turut berpartisipasi.

Sedangkan Kabid Ketersedian dan Distribusi Pangan DPTPH Kaltim Amaylia Dina Widyastuti melaporkan, Gerakan Pangan Murah ini diikuti sekitar 60 partisipan mulai dari UMKM, Badan Pangan Nasional.

Kemudian memggandeng Bulog Kantor Cabang Samarinda, sejumlah distributor, dan organisasi perangkat daerah Kaltim, dengan tujuan mendukung ketersediaan dan akses masyarakat memperoleh kebutuhan pangan strategis. (Galang/ Adv)

About Redaksi

Check Also

Perkembangan APBN dan APBD Regional Kaltim Realisasi Hingga 31 Oktober 2024

Poskaltim.id, Samarinda,  — Kementerian Keuangan RI, Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kantor Wilayah Kaltim mengeluarkan rilis Pertumbuhan …

Kaltim Paradise X MIF 2024 Hasilkan capaian Positif bagi Ekonomi dan Investasi di Kaltim

Poskaltim.id, Samarinda — Acara penutupan Mahakam Investment Forum (Kaltim Paradise X MIF) Tahun 2024 berlangsung …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *