HUT Samarinda, Samarinda Illustration Fair 2024 Kembali Digelar

Poskaltim.id, Samarinda – Dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Kalimantan Timur dan Kota Samarinda, Samarinda Design Hub untuk keempat kalinya menyelenggarakan pameran.

Kegiatan di awal tahun 2024 ini diberi tajuk Samarinda  Illustration Fair (SIF) 2024. Berbeda dengan pameran sebelumnya, kali ini yang ditampilkan adalah karya ilustrasi dari 76 partisipan dengan lebih dari 200 karya, berasal dari 6 provinsi pada 14 kota.

“Sebenarnya, karya yang masuk lebih dari 300, tetapi setelah dilakukan kurasi, dengan mempertimbangkan aspek teknis, keterampilan dan presentasi, maka hanya 200 karya yang dipamerkan,” ujar Ramadhan S. Pernyata, ketua panitia penyelenggara.

Menurut Ramadhan S. Pernyata, karya yang tidak lolos seleksi tidaklah mencerminkan kurangnya nilai atau kualitas karya. “Setiap karya yang kami terima menunjukan bakat dan keahlian para partisipan yang luar biasa tetapi kami dihadapkan pada keterbatasan dalam memilih karya-karya yang masuk ke dalam pameran.

Dijelaskannya, karya dari Kaltim berasal dari Balikpapan, Samarinda, Bontang, Tenggarong, Penajam Paser Utara, Kutai Barat dan Berau. Kemudian dari Tangerang (Banten), Bandung (Jawa Barat), Sleman dan Bantul (Yogyakarta), Jakarta Timur (Jakarta), Blitar dan Surabaya (Jawa Timur).

Semua karya yang dipamerkan didokumentasikan dalam buku katalog yang diberi judul “Echoes on the Horizons) setebal 240 halaman.

Pameran yang diselenggarakan sejak hari ini, Sabtu 20 Januari, akan berakhir Minggu, 28 Januari 2024, di gedung Samarinda Design Hub, jalan KH Wahid Hasyim II, Graha TVRI Asri Blok A Nomor 4 Samarinda.

“Yang menarik, partisipan pameran ada yang berusia 16 tahun. Rata-rata peserta adalah mahasiswa. Sebagian lagi sarjana dan pascasarjana, ada yang berlatar belakang desain komunikasi visual, ada pula dari jurusan lain. Beberapa peserta adalah ilustrator surat kabar terkemuka, penerbitan besar bahkan media luar negeri,” ujar Ramadhan.(*)

 

 

About Redaksi

Check Also

HUT Ke-11 Kabupaten Mahulu Dimeriahkan Dengan Cross Border Expo

Poskaltim.id, Mahakam Ulu — Peringatan hari jadi Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) ke-11 tahun 2024 berlangsung …

Karantina Kaltim Gelar Operasi Patuh dan Patroli Karantina

Poskaltim.id, Samarinda – Balai Besar Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan (BBKHIT) Kalimantan Timur menggelar Operasi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *