Turnamen Voli SMALA Cup II Dibuka Wagub Kaltim

Poskaltim.id, Samarinda – Turnamen Bola Voli Pelajar se-Kalimantan Timur “SMALA Cup II tahun 2025” secara resmi dibuka oleh Wakil Gubernur Kalimantan Timur,  Seno Aji.

Turnamen yang berlangsung  selama enam hari ini diadakan di halaman Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 5 Samarinda, Rabu pagi, (16/4/2025).

Sebanyak 48 sekolah dari kabupaten/kota Se Kalimantan Timur turut serta dalam kegiatan olahraga ini. Selain itu, dalam momen pembukaan, pihak SMAN 5 juga menyerahkan batik hasil karya siswa kepada Wakil Gubernur sebagai bentuk apresiasi dan simbol kemajuan kreativitas pelajar.

“Turnamen seperti ini sangat penting dalam mencetak atlet-atlet muda berbakat. Dengan adanya kejuaraan, fasilitas latihan yang memadai, dan pelatih yang kompeten, saya yakin generasi muda kita bisa menjadi atlet hebat di masa depan,” ujar Seno Aji dalam sambutannya.

Wakil Gubernur juga menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Kaltim mendukung penuh pembinaan olahraga pelajar. Salah satu bentuk dukungannya adalah dengan menyediakan training center bagi atlet-atlet potensial yang terjaring dari kejuaraan seperti Smala Cup.

“Kita akan lakukan talent scouting dari kejuaraan ini. Nantinya mereka yang terpilih akan masuk training center. lni bagian dari komitmen Pemprov dalam membina generasi atlet masa depan,” tambahnya.

Sementara itu Kepala SMAN 5 Samarinda, Budiono, menyampaikan Smala Cup tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga wahana pembinaan karakter dan semangat sportivitas antar pelajar.

“Smala Cup bukan sekadar pertandingan voli. Ini tentang membangun mental, semangat bertanding, dan rasa hormat antar sekolah. Kami juga memfasilitasi anak-anak yang aktif di bidang olahraga, agar tidak tertinggal secara akademik,” jelas Budiono.

Ditambahkan kejuaraan ini juga membuka ruang bagi siswa yang berprestasi di bidang lain seperti karate dan panahan. Menurutnya, SMAN 5 telah berupaya memberikan perhatian khusus bagi siswa-siswi yang aktif dalam kegiatan non-akademik.

Pesan semangat juga disampaikan kepada seluruh peserta yang telah datang dari luar Kota Samarinda dengan satu tujuan, yaitu untuk memberikan yang terbaik bagi sekolahnya masing-masing.

Dalam momen pembukaan turnamen Bola voli SMALA Cup ini juga hadir Ketua Komisi Ill DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar yang sangat mengapresiasi peran SMAN 5 yang konsisten mencetak atlet unggulan untuk Samarinda.

Bahkan, menurutnya, sebagian besar atlet yang dikirim oleh PBVSI Kota Samarinda berasal dari sekolah ini.

“SMAN 5 selalu menjadi andalan kami. Kejuaraan ini bukan hanya menyiapkan atlet, tetapi juga menjadi ruang untuk menjaring bibit unggul dari tingkat SMP dan SMA. Kita harus jaga kesinambungan pembinaan agar atlet Samarinda tidak putus di tengah jalan,” pungkas Deni.(*/mn)

 

 

 

About Redaksi

Check Also

Sebanyak 278 Peserta Ikuti Turnamen Biliar Nine Ball Bakumpul Squad Samarinda

Poskaltim.id, Samarinda – Dalam rangka Dirgahayu Kota Samarinda dan Pemerintah Kota Samarinda, komunitas Bakumpul Squad …

Tim Yamaha Racing Indonesia Target Juara Umum Asia Production 250

Poskaltim.id, Buriram — Seri pamungkas gelaran Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 akan berlangsung di …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *