Wakil Ketua I Bidang Organisasi dan Prestasi, Idris Karim.

Catur Kaltim Berharap dari Atlet Chelsie Monica Raih Medali Emas

Poskaltim.id, Samarinda – Atlet catur Kaltim, Chelsie Monica, yang sudah dikenal sebagai salah satu pecatur terbaik Indonesia dengan pengalaman bertanding di berbagai kejuaraan internasional, menjadi satu-satunya atlet catur yang diandalkan Kaltim untuk berlaga di PON kali ini.

Wakil Ketua I Bidang Organisasi dan Prestasi, Idris Karim menyatakan bahwa Chelsie telah menjalani persiapan intensif dan diharapkan dapat mengukir prestasi gemilang untuk membawa pulang medali emas.

“Kami menargetkan dua medali emas dari cabang catur melalui IM Chelsie Monica. Dengan pengalaman dan persiapan yang telah dilakukan, kami optimis Chelsie bisa mencapai target tersebut,” ujarnya di Samarinda Sabtu (6/8/2024).

Chelsie Monica  akan berlaga dalam tiga nomor pertandingan yang masing-masing memiliki karakteristik dan tantangan tersendiri. Namun, dengan kemampuan dan prestasi yang sudah diraih di berbagai ajang internasional, Chelsie diharapkan mampu mengatasi tekanan dan memberikan hasil maksimal untuk Kaltim.

“Kami sangat percaya pada kemampuan Chelsie. Mengikuti tiga nomor pertandingan bukanlah tugas yang mudah, tetapi dengan dedikasi dan persiapan matang, kami yakin dia bisa meraih prestasi yang membanggakan,” tambahnya.

Persiapan Chelsie tidak hanya dilakukan di dalam negeri, tetapi juga mendapat dukungan dari Pemerintah Provinsi Kaltim, yang mengirimkan Chelsie untuk berlatih di luar negeri.

“Ini untuk meningkatkan kemampuannya. Dukungan ini menjadi salah satu faktor kunci dalam strategi persiapan atlet Kaltim untuk PON Aceh-Sumut 2024,” ucapnya.(yud/yul)

 

About Redaksi

Check Also

Suporter Menuntut Borneo FC Bisa Kembali Gunakan Stadion Segiri Jadi Home Base

Poskaltim.id, Samarinda — Aksi demo puluhan suporter  pendukung Borneo FC, MSA dan Pusamania, menuntut Gor …

Sebanyak 278 Peserta Ikuti Turnamen Biliar Nine Ball Bakumpul Squad Samarinda

Poskaltim.id, Samarinda – Dalam rangka Dirgahayu Kota Samarinda dan Pemerintah Kota Samarinda, komunitas Bakumpul Squad …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *