Kepala BNPT Usul Rakornas FKPT 2021 di Labuan Bajo

Poskaltim.com, Denpasar — Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Boy Rafli Amar mengusulkan Rapat Kerja Nasional Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT)  tahun 2021 dilaksanakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Barat.

Usulan ini disampaikan Boy Rafli saat penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BNPT di Nusa Dua Denpasar, Bali pada Rabu malam (16/12/2020).

“Seperti saat ini Rakernas dilaksanakan di Bali, saya tawarkan untuk Rakornas FKPT mendatang dilaksanakan di Labuan Bajo untuk meningkatkan industri pariwisata,” usulnya.

Boy mengingatkan seluruh peserta dan masyarakat luas untuk menggunakan media massa secara bermartabat. Apalagi serbuan media massa ke ruang keluarga sudah sangat tinggi.

Menurutnya, kondisi yang mengkhawatirkan saat ini adalah kecenderungan penyebaran isi di medsos yang mengarah konten teror, disinformasi, hoax dan provokatif. 

“Masyarakat harus menggunakan medsos secara bermartabat. Konten-konten yang negatif paling sering menyinggung materi agama, hukum dan ideologi Pancasila,” tegasnya.

Warganet, ujarnya, lebih baik menyebarkan konten-konten pesan perdamaian ketimbang mengomentari sesuatu hal yang tidak berguna dan tidak bermanfaat bagi bangsa.

“Pengguna medsos jangan mudah terpengaruh terhadap hasutan yang timbul dari ujaran kebencian sehingga dapat terpengaruh dengan paham kekerasan yang berujung pada paham radikal terorisme yang dapat merusak persatuan bangsa,” ujarnya.(Yuliawan Andrianto)

About Redaksi

Check Also

Polri Gagalkan Penyelundupan 11.543 Ekor Benih Lobster

Poskaltim.id, Jakarta — Direktorat Polair Korpolairud Baharkam Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan benih bening lobster …

Satu Anggota KKB Tewas Dalam Kontak Tembak dengan Satgas Ops Damai Cartenz

Poskaltim.id, Jayawijaya — Satu anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang diduga anak buah Egianus Kogoya …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *