Disdamkar Kukar Lakukan Pemenuhan SDM Pemadam untuk di 20 Kecamatan

Poskaltim.id, Kutai Kartanegara — Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kutai Kartanegara  (Disdamkar Matan Kukar)  secara bertahap terus melengkapi ketersediaan Sumber Daya Manusia (SDM) personel pemadam kebakaran di 20 kecamatan.

Hal ini dilakukan untuk memastikan penanganan apabila terjadi kebakaran di area pemukiman bisa tertangani dengan cepat. Setidaknya ada sejumlah kecamatan yang belum memiliki ketersediaan SDM personel dan sarana prasarana ataupun yang kekurangan jumlah SDM dan sarana prasarananya.

“Mulai tahun ini akan dicicil, saya juga akan berjuang sekuat tenaga kepada pemerintah untuk beberapa kecamatan yang kita prioritaskan,” ujar Kepala Disdamkar Matan Kukar, Fida Hurasani, pada Selasa (30/4/2024).

Dijelaskannya, pada APBD Kukar 2024 murni, Fida mengupayakan untuk mengisi kekosongan SDM dan sapras di Kecamatan Sanga Sanga dan Muara Jawa.

Tahun lalu pun, ujarnya, telah dilakukan secara bertahap, yakni pemenuhan di Kecamatan Muara Badak. Sementara untuk di APBD Perubahan 2024 Kukar akan memprioritaskan Sebulu, Muara Kaman dan Muara Muntai.

Karena pentingnya keberadaan SDM Disdamkar Matan Kukar, sangat dibutuhkan dan statusnya mengikat, yakni sebagai fungsi pemadam kebakaran. “Yang penting itu SDM-nya, kalau saprasnya bisa saya carikan di gudang tapi SDM ini mengikat,” lanjutnya.

Ia pun tidak menampik, keberadaan relawan yang tergabung dalam Balakarcana sangat membantu, terutama dalam hal penanganan pertama saat kebakaran terjadi dengan peralatan yang seadanya. Namun sangat membantu dalam penanganan awal, termasuk perusahaan setempat yang turut membantu. (shf/adv/diskominfo-kukar)

About Redaksi

Check Also

Pemkab Kukar Berikan Bantuan Korban Kebakaran Loa Ipuh

Poskaltim.id, Kutai Kartanegara — Kelurahan Loa Ipuh Tenggarong selama sebulan terakhir telah mengalami dua kali …

Taekwondo Kukar Juara Umum di Tingkat Provinsi

Poskaltim.id. Kutai Kartanegara – Prestasi hebat ditorehkan oleh tim Taekwondo Kutai Kartanegara (Kukar) mendulang 9 …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *